Featured Posts

Most selected posts are waiting for you. Check this out

Facebook memungkinkan orang buta 'melihat' foto

Facebook memungkinkan orang buta 'melihat' foto

facebookSelama ini penyandang cacat penglihatan menggunakan perangkat lunak navigasi canggih bernama screenreaders agar mereka dapat memakai komputer.
Peranti lunak tersebut mengubah isi layar menjadi suara atau braille namun screenreaders hanya bisa membaca tulisan dan tidak bisa 'membaca' gambar.
Sekarang dengan menggunakan artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan server Facebook dapat membuka kode dan menjelaskan gambar yang diunggah ke situs, sehingga memberikan bentuk yang dapat dibaca screenreader.
Facebook menyatakan telah melatih perangkat lunak untuk mengetahui sekitar 80 objek dan kegiatan pada umumnya.
Mereka menambahkan penjelasannya sebagai alt text pada setiap foto dan dengan semakin banyak foto yang dipindai maka akan semakin canggih pula perangkat lunaknya.

Dikutip dari: http://www.bbc.com/indonesia/majalah/2016/04/160405_majalah_facebook_buta
Ayah meninggal karena anaknya dibully di facebook

Ayah meninggal karena anaknya dibully di facebook


Ayah kandung Sonya Depari, siswi SMA Swasta Methodist 1 Medan yang dibully karena memarahi seorang polisi wanita dan mengaku sebagai anak jenderal meninggal dunia karena sakit stroke.
Kepsek Methodist 1 Medan Binsar Sitorus mengatakan, ayah Sonya terkena stroke akibat tertekan dengan ulah netizen yang membully anaknya tanpa ampun. "Kalau benar berarti ini salah netizen,” kata Kepsek Methodist 1 Medan Binsar Sitorus, saat dihubungi .

Lebih lanjut, dia mengaku sangat menyayangkan prilaku netizen yang terlalu menyudutkan siswinya tersebut, sehingga menyebabkan pihak keluarganya tertekan dan sampai meninggal dunia.

“Euforia berlebihan sekali. Kami memaklumi adanya euforia, tapi memang yang dilakukan itu cukup berlebihan,” ucap dia